coba

Friday 14 March 2014

Cara Membuat Read More Otomatis di Blogger



Banyak para blogger yang masih kebingungan untuk membuat readmore secara otomatis di blog mereka, walaupun banyak sekali artikel-artikel yang membahas bagaimana cara membuat read more secara otomatis namun karena banyaknya artikel yang  dicopas padahal si pemilik blog sendiri tidak faham dengan caranya. Sehingga malah membuat readmore pun tidak berhasil dijalankan. Manfaat read more adalah  untuk mempersingkat atau merapihkan artikel yang  panjang, jadi postingan artikel anda akan tersusun rapi dengan hanya menampilkan gambar dan beberapa kalimat saja.

Biasanya postingan terbaru yang kita buat akan ditampilkan dihalaman utama blog. Namun jika postingan yang kita buat terlalu panjang maka hal tersebut akan membuat penuh halaman utama. Jika anda ingin supaya postingan yang ditampilkan dihalaman utama cuma abstraksinya saja kemudian ada sebuah link Read More / Baca Selengkapnya untuk melihat selengkapnya maka ikutilah langkah-langkah berikut :

1.       Langkah pertama, masuk ke  www.blogger.com  lalu pilih  sign in / daftar

2.       Setelah masuk ke halaman blogger, lalu kita Klik Pos dan Pilih  Entry baru  untuk membuat sebuah artikel yang akan kita posting nantinya.

3.       Setelah Artikel kita buat, Pilih beberapa bagian kalimat yang akan kita buat readmore nantinya. Lalu klik Tulisan Insert Jump Break di bagian atas tulisan tersebut, Seperti pada gambar contoh berikut ini :
 

4.       Langkah selanjutnya, Klik Simpan dan Kemudian Tampilkan. Maka Seperti inilah hasilnya 
Itulah langkah-langkah mengenai cara membuat readmore  otomatis  dan mudah di blogspot. Semoga tulisan ini bisa membantu teman-teman  yang  mau  membuat readmore secara otomatis dan mudah, semoga bermanfaat J

No comments:

Post a Comment