coba

Tuesday 9 September 2014

Ketika Kamu Gagal Mendapatkan Pekerjaan Idaman

Kamu mungkin punya pekerjaan yang selama ini sudah jadi idaman. Selepas lulus dari perguruan tinggi, kamu berharap untuk diterima di sana dan sudah mempersiapkan diri sebaik mungkin. Tapi, harapan dan antusiasmemu pun pupus ketika kamu dinyatakan tidak lolos untuk bergabung ke perusahaan yang kamu inginkan tersebut.

Inilah lucunya hidup. Terkadang kita sangat menginginkan sesuatu, tapi sekeras apapun berusaha, kita tidak berhasil mendapatkannya.


Saat menghadapi kegagalan macam ini, ingatlah:

“Tuhan memang tidak selalu memberikan apa yang kita inginkan, tapi Dia selalu memberi apa yang kita butuhkan.”


Jadi, jangan menyerah dulu. Saat satu pintu tertutup, artinya pintu kebaikan slainnya akan segera terbuka buatmu. Selama kamu mau berusaha ya, tentunya.

Mau gak mau, cobaan akan datang ke hidupmu. Kini pilihanmu adalah menganggapnya sebagai musibah dan tetap terpuruk atau menanti hal baik yang datang setelah ujian itu selesai.

Saat cobaan datang, ingatlah satu hal: gak ada badai yang gak berlalu, kok !!

No comments:

Post a Comment